Beranda » belajar » Surat Berharga Negara » Wow, Kupon ST009 6,15% Per Tahun, Bisa Naik, Gak Bisa Turun!

Wow, Kupon ST009 6,15% Per Tahun, Bisa Naik, Gak Bisa Turun!

oleh | Nov 7, 2023

Sungguh akhir tahun yang indah bagi para investor peminat Surat Berharga Negara (SBN). Kemarin (9/11/22), pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (DJPPR Kemenkeu) telah mengumumkan kupon ST009.

Jenis kupon ST009 adalah floating with floor, dengan batas bawah (floor) 6,15% per tahunnya. Ciri khas dari jenis imbal hasil satu ini adalah bisa naik mengikuti kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI), tetapi nggak bisa turun. 

Kalau sewaktu-waktu suku bunga BI (7 Days Repo Rate) turun, imbal hasil ST009 kamu nggak ikutan turun, karena telah pemerintah telah menetapkan kupon minimalnya sejak awal, yaitu 6,15% per tahun. Sebaliknya, kalau suku bunga BI naik, keuntungan yang investor terima justru ikutan naik. Menarik, bukan?

Suku bunga BI saat ini adalah 4,75%, maka selisih imbal hasil seri sukuk tabungan ke-9 ini dengan acuannya adalah 1,40% atau 140 basis poin (bps). Penetapan tingkat kupon ST009 berdasarkan indikator berikut:

  1. Level suku bunga acuan BI
  2. Kupon obligasi acuan pemerintah di pasar dengan tenor sama
  3. Kondisi pasar domestik dan global

Untuk selanjutnya, tingkat kupon akan kembali direview setiap tiga bulan sekali dengan pertimbangan perubahan BI 7 Days Repo Rate (jika ada). Oleh karena itu, sampai tenor berakhir, tanggal berlaku kupon baru setelah proses review adalah tiap 11 Februari, 11 Mei, 11 Agustus, dan 11 November.

Perbandingan Kupon ST009 vs Deposito

Sejak awal penerbitannya, SBN ritel memang menawarkan imbal hasil yang lebih tinggi dari bunga deposito. Saat ini, rata-rata bunga deposito bank buku IV adalah 3% per tahun dengan pajak bunga 20%.

Sementara itu, ST009 menawarkan kupon minimal (floor) 6,15% per tahun dan pajaknya hanya setengahnya saja, yaitu 10%. Supaya lebih dapat bayangan lebih jelas, berikut adalah simulasi perhitungan ST009 vs Deposito!

simulasi-perhitungan-kupon-st009-vs-deposito

Kupon ST009 akan pemerintah bayarkan untuk pertama kali pada tanggal 10 Januari 2023. Imbal hasilnya bersifat long coupon, karena jangka waktu pembayarannya setelah setelmennya lebih dari satu bulan. Tanggal setelmen seri SBN satu ini adalah 7 Desember 2022, jadi pembayaran kupon pertama akan lebih besar dari kupon bulanan.

Berapa Imbal Hasil ST009 Per Bulannya?

Besar kupon SBN yang pemerintah umumkan adalah per tahun, tetapi pembayaran kuponnya rutin setiap bulan. Jadi, nilai kupon per tahun kita bagi menjadi 12 dan dikurangi dengan pajak. Sebagai contoh, kamu berinvestasi Rp10 juta, maka perhitungannya adalah sebagai berikut:

perhitungan-kupon-st009-per-bulan

Dengan berinvestasi Rp10 juta, minimum imbal hasil per bulan yang didapat adalah Rp46.125,-. Nah, ini penjelasannya kalau kondisi suku bunga berubah.

Kalau Suku Bunga Naik

Kalau BI 7 Days Repo Rate naik, maka kupon ST009 bakal ikut naik. Semisal suku bunga acuan naik jadi 5%, maka perhitungannya kenaikannya kuponnya adalah 5% + 1,4% = 6,4% per tahun.

Kalau Suku Bunga Turun

Berbeda halnya kalau BI 7 Days Repo Rate turun, kamu nggak perlu pusing menghitung, karena imbal hasil yang akan kamu terima akan sesuai dengan batas bawah (floor) yang telah pemerintah tentukan sejak awal perilisannya, yaitu 6,15%.

Yuk, jangan sampai ketinggalan penawaran SBN seri berikutnya dengan download tanamduit sekarang! tanamduit telah menjadi mitra distribusi yang telah dipercaya Kementerian Keuangan RI sejak awal perilisan SBN secara online tahun 2018.

    tanamduit Team

    tanamduit adalah penyedia layanan investasi reksa dana, emas, SBN, dan asuransi yang telah berizin dan diawasi oleh OJK.

    banner-download-mobile