Cara mengatur waktu agar produktif itu perlu kamu optimalkan di bulan puasa. Apalagi, bulan Ramadhan adalah bulan baik.
Untuk itu, umat Muslim senantiasa lebih produktif dan mengisi kegiatan selama berpuasa dengan kegiatan bermanfaat.
Cara Mengatur Waktu Agar Produktif
- Istirahat yang cukup
- Bangun tidur lebih awal
- Konsumsi makanan sehat
- Buat to do list
- Sempatkan olahraga
- Hindari distraksi
- Buat target kecil
- Optimalkan waktu kerja
- Prioritaskan kegiatan penting
Memangnya, apa dampak manajemen waktu yang buruk?
Manajemen waktu yang buruk seringkali membuatmu kesulitan menuntaskan pekerjaan atau rutinitas sehari-hari.
Terlebih lagi, ibadah puasa seringkali menjadi alasan untuk tidak produktif dan tidak semangat dalam beraktivitas.
Baca juga: Cara Mengatur Waktu Sehari-hari, Ikuti 15 Cara Efektif Ini!
Namun, kenapa saya tidak bisa produktif?
Bisa jadi, kamu belum bisa mengoptimalkan waktu dan belum fokus dalam mengerjakan kegiatan utamamu. Padahal, bulan puasa merupakan momen terbaik untuk melakukan banyak aktivitas positif.
Untuk itu, kamu perlu mengenali cara mengatur waktu agar produktif selama bulan Ramadhan. Dengan begitu, kamu bisa tetap menjalani aktivitas seperti biasa dan melaksanakan ibadah, baik ibadah wajib maupun sunnah.
Cara Mengatur Waktu Agar Produktif
Manfaat manajemen waktu itu dapat meningkatkan produktivitas dan membuatmu lebih mudah dalam menuntaskan pekerjaan sehari-hari.
Jadi, kamu bisa mengisi waktu dengan kegiatan bermanfaat tanpa mengorbankan waktu istirahat.
Lalu, bagaimana cara mengatur waktu yang baik? Bagaimana cara mengatur waktu agar tidak sia-sia? Berikut adalah langkah-langkah agar produktif selama beribadah puasa.
1. Istirahat yang Cukup
Langkah pertama untuk menjadi produktif adalah istirahat yang cukup. Pastikan jam tidurmu teratur. Jika punya kebiasaan tidur larut malam dan bangun siang, maka kamu harus coba membiasakan diri untuk tidur lebih awal.
Dengan begitu, kamu tidak kekurangan waktu tidur dan tidak lemas di siang hari. Dalam hal ini, kamu butuh niat dan konsistensi untuk selalu istirahat cukup di tengah kegiatan yang padat.
2. Bangun Tidur Lebih Awal
Biasanya, sahur itu berlangsung mulai dari pukul 3 sampai menjelang Subuh. Nah, kamu bisa bangun lebih awal untuk menyiapkan makanan sahur atau melakukan rutinitas lainnya.
Mengapa kita harus bangun lebih awal? Kamu memiliki waktu lebih banyak untuk menjalankan berbagai aktivitas saat bangun pagi lebih awal.
Selain itu, kualitas tidur cukup dan bangun pagi bisa membuat kulitmu lebih sehat. Olahraga sebelum sahur juga baik untuk kesehatan, lho. Kamu juga bisa melakukan ibadah sunnah lainnya juga sebelum sahur.
3. Konsumsi Makanan Sehat
Agar lebih fit dan prima, kamu bisa konsumsi makanan penambah stamina seperti kurma, bayam, pisang, telur, apel, alpukat, dan makanan lainnya.
Makanan sehat yang cukup bisa membuatmu lebih segar dan tidak cepat lemas selama ibadah berpuasa.
Jangan lupa juga konsumsi vitamin dan penuhi kebutuhan air minum harian. Pastikan badanmu penuh nutrisi baik sehingga lebih bertenaga saat berpuasa.
4. Buat To Do List
Agar semua kegiatan itu bisa terlaksana sesuai rencana. Siapkan daftar jadwal harian atau to do list selama sehari.
Namun, kamu juga harus memperkirakan waktu menyelesaikan setiap aktivitas. Jangan sampai buat terlalu banyak daftar kegiatan yang tidak realistis, ya.
Baca juga: Cara Menghasilkan Uang di Bulan Ramadhan, Yuk Coba!
5. Sempatkan Olahraga
Olahraga menjadi bagian penting dalam meningkatkan daya tahan tubuh. Sempatkanlah olahraga ringan 3-5 kali dalam seminggu. Luangkan waktu 30-50 menit untuk olahraga seperti yoga, pilates, senam, atau olahraga lainnya.
Waktu terbaik olahraga saat puasa adalah sebelum sahur. Namun, pilihlah olahraga dengan intensitas ringan seperti yoga, pilates atau olahraga lainnya. Saat sahur, pastikan tubuhmu terhidrasi dengan baik.
Kamu juga bisa olahraga sebelum waktu buka puasa, sekitar satu jam sebelum buka puasa. Jadi, kebutuhan cairan dan tenagamu akan terganti saat waktu berbuka puasa tiba.
6. Hindari Distraksi
Banyak orang yang menghabiskan waktu cek media sosial sampai lupa waktu. Nah, kebiasaan buruk ini bisa menghambatmu dalam mengerjakan berbagai kegiatan sehari-hari. Kurangi waktu cek media sosial atau sesuatu yang menjadi distraksi.
Jika sulit menahan godaan cek media sosial, maka kamu bisa tentukan batas waktu membuka media sosial. Pastikan juga ruang kerja atau ruang belajarmu itu nyaman dan terhindar dari distraksi.
7. Buat Target Kecil
Selain menyiapkan to do list dan menghindari potensi distraksi, kamu bisa membuat target kecil yang harus dicapai.
Penting juga menetapkan target waktu dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Misalnya, setiap hari selasa, kamis, dan sabtu olahraga sebelum buka puasa. Nah, kamu bisa menyiapkan reward kalau berhasil memenuhi target.
Adanya reward atau hadiah atas berhasilnya mencapai target bisa membuatmu menjadi lebih semangat produktif. Seiring berjalannya waktu, kamu akan terbiasa menjalankan rutinitas tanpa rasa malas.
8. Optimalkan Waktu Kerja
Jika waktu kerjamu mulai dari jam 9 pagi sampai jam 5 sore, maka kamu bisa memanfaatkan waktu itu untuk menuntaskan segala pekerjaan.
Jadi, kamu bisa menggunakan sisa waktu untuk menyiapkan makanan berbuka, olahraga, dan beribadah. Pastikan kamu memanfaatkan waktu dengan baik, ya.
9. Prioritaskan Kegiatan Penting
Agar berhasil memenuhi semua to do list sesuai target, kamu harus mengenal prioritas kegiatan penting. Jangan sampai rasa malas menguasaimu dan terlena melakukan kegiatan tidak bermanfaat, ya.
Namun, pastikan juga hindari kegiatan multitasking. Melakukan banyak kegiatan dalam satu waktu tidak selalu produktif.
Justru multitasking membuatmu tidak fokus dan sulit menuntaskan banyak kegiatan. Untuk itu, penting membuat prioritas kegiatan penting.
Baca juga: Keutamaan Sedekah di Bulan Puasa, Penuh Berkah Bagi Umat Islam
Kesimpulan
Dalam menerapkan cara mengatur waktu agar produktif di bulan puasa, perlu niat dan konsistensi. Kamu bisa mulai dengan memastikan istirahat cukup, konsumsi makanan yang sehat dan bergizi, hingga membuat prioritas kegiatan penting.
Agar lebih sehat, sempatkanlah olahraga ringan sebelum sahur atau sebelum buka puasa. Di bulan baik, optimalkan kegiatan bermanfaat dengan berbagi kepada sesama.
Selain menunaikan zakat dan bersedekah, kamu juga bisa berbagi kepada orang terkasih atau kerabat terdekat. Salah satunya dengan membagikan emas cetak edisi Ramadhan dan hari raya Lebaran.
Di aplikasi tanamduit, kamu bisa cetak emas dengan desain edisi hari Raya, perayaan khusus atau pakai desain sendiri mulai dari ukuran 0,01 gram. Produknya pun lengkap dengan sertifikat logam mulia 24K 99,9%.
Kamu juga bisa membeli emas desain unik edisi Hari Raya di Shopee, Tokopedia, dan Blibli tanamduit. Kapan lagi beli emas spesial natal mulai dari Rp30 ribuan?
Tenang aja, tanamduit adalah aplikasi penyedia layanan investasi emas, reksadana, dan SBN yang sudah berizin dan berada di bawah pengawasan OJK.
Tunggu apa lagi? Yuk, download aplikasi tanamduit dan dapatkan emas cetak dengan desain sesukamu sekarang!