Kenapa harga jual dan beli emas berbeda? Apa beda harga jual dan harga beli emas berbeda? Kenapa harga jual emas lebih rendah? Perbedaan harga ini terjadi karena adanya permintaan dan penawaran dalam jual beli.
Adapun biaya yang dibebankan pembeli dan penjual saat menukar aset ini. Biaya tersebut dipengaruhi oleh kadar emas, tingkat permintaan pasar, biaya transaksi, keuntungan penjual, hingga kondisi logam mulia yang ditawarkan.
Kenapa Harga Jual dan Beli Emas Berbeda?
Alasan kenapa harga jual dan beli emas berbeda adalah adanya pergerakan harga emas dunia di pasar global. Pergerakan harga tersebut membuat adanya selisih antara harga beli dan harga jual atau spread emas.
Naik turunnya harga tersebut menggambarkan tingkat volatilitas nilai emas. Selisih tersebut mencerminkan Semakin tinggi tingkat volatilitasnya, semakin besar tinggi juga besaran spread emas.
Adapun faktor penyebab naik-turunnya nilai logam mulia antara lain tingkat permintaan dan penawaran logam mulia, kondisi perekonomian dunia, nilai tukar dolar AS, inflasi, kebijakan moneter, dan sebagainya.
Kondisi perekonomian tersebut sangat berpengaruh terhadap nilai logam mulia yang sangat fluktuatif dalam jangka pendek.
Harga beli logam mulia cenderung lebih besar daripada harga jualnya (Buyback). Jika kamu membeli dan menjual asetnya di hari yang sama, maka kamu akan mendapatkan harga jual yang lebih rendah daripada saat kamu membelinya.
Oleh karena itu, instrumen investasi ini lebih cocok bagi kamu yang ingin mempersiapkan dana dalam jangka panjang.
Baca juga: Apa Itu Harga Buyback Emas?Kenali Contohnya yang Wajib Kamu Tahu!
Selisih Harga Jual dan Beli Emas Berbeda
Adanya selisih harga jual dan harga beli emas terjadi karena permintaan dan penawaran di pasar. Harga tersebut dapat berubah secara fluktuatif, naik-turun dalam jangka pendek.
Oleh sebab itu, kamu perlu mengetahui harga emas terbaru setiap hari untuk mendapatkan harga terbaik. Di aplikasi tanamduit, kamu bisa tau harga terbaru setiap hari berikut grafik harganya.
Berdasarkan data tanggal 25 Juni 2024, harga beli Koleksi Emas di aplikasi tanamduit sebesar Rp1.157.595 per gram. Sementara itu, nilai jualnya sebesar Rp1.187.011 per gram. Dalam hal ini, selisih atau spread logam mulia tersebut sebesar Rp29.416.
Seandainya kamu sudah membeli Koleksi Emas di tanamduit dari setahun yang lalu, keuntungan yang kamu dapatkan +23,15% dalam setahun. Berikut perhitungan keuntungan emas.
Misalnya, beli sebesar 1 gram di tanggal 24 Juni 2023 seharga Rp940.011 per gram. Kamu memperoleh keuntungan dari selisih harga beli dan jual (buyback) Rp250.011 dalam setahun.
Di awal tahun 2024, harga emas naik drastis mencapai All Time High. Dari tahun ke tahun grafik harganya pun cenderung selalu naik.
Investasi emas dalam jangka panjang menarik, bukan? Tidak perlu nunggu punya modal banyak! Sekarang, beli emas di tanamduit bisa mulai dari Rp10 ribu atau ukuran gramasi 0,01 gram, 01 gram, 0,25 gram, 1 gram, dst.
Baca juga: Cara Investasi Emas Bagi Investor Pemula yang Mudah dan Aman
Kesimpulan
Kenapa harga jual dan beli emas berbeda? Hal ini karena selisih nilai jual dan beli tersebut mengacu pada grafik pergerakan nilai logam mulia di pasar global.
Oleh sebab itu, terdapat spread emas yang menunjukkan nilai investasimu. Berdasarkan situasi tersebut, instrumen investasi logam mulia cenderung lebih cocok untuk jangka panjang.
Jadi, kamu dapat memperoleh keuntungan dari selisih harga jual dan beli di masa yang akan datang. Cocok sekali untuk mempersiapkan dana pensiun atau tujuan finansial lainnya dalam kurun waktu di atas 5 tahun.
Investasi di tanamduit, Aja!
Dapatkan emas 24K lengkap sertifikat keasliannya mulai dari Rp10 ribu atau gramasi 0,01 gram di aplikasi tanamduit.
Kenapa harus produk emas tanamduit? Spread emas lebih rendah, semakin cepat capai keuntungan di masa depan! Kenali produk emas terbaik melalui tabel berikut.
Kamu bisa dapatkan bonus 0,01 gram setiap transaksi pembelian emas fisik Koleksi Emas minimal 0,1 gram di aplikasi tanamduit. Jangan lupa, pakai kode referral TANAMEMAS saat melakukan pendaftaran, ya. Periode promo berlangsung mulai 1 Januari s.d. 31 Desember 2024.
Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, download aplikasi tanamduit dan jangan lupa cek syarat dan ketentuan promo dengan klik banner di bawah ini!